Prof. Dr. Cecep Darmawan. S.IP., M.Si., M.H. (Guru Besar
Ilmu Politik UPI) menjadi pembicara dalam Forum Perangkat Daerah untuk
melakukan Sinkronisasi dan Sinergitas program prioritas Pemerintah Pusat,
Provinsi dan Kabupaten/Kota untuk bidang Kominfo, Persandian dan Statistik.
Peserta dalam forum itu para pejabat di lingkungan Diskominfo dan Bappeda Kabupaten dan Kota di Jawa Barat.
Selain itu diadakan penyempurnaan rencana kerja Dinas komunikasi dan informatika Provinsi Jawa
Barat tahun 2019.
Kegiatan digelar pada hari Kamis, 15 Maret 2018 bertempat di
Aston Cirebon Hotel dan convention Hotel, Cirebon.